Biaya Kuliah STMIK Amik Bandung (STMIK Amik) TA 2023/2024

Bersama ini kami Kelaskaryawan.Org menyampaikan informasi tentang Biaya Kuliah STMIK Amik Bandung (STMIK Amik) TA 2023/2024, sebagai berikut:

Sejarah STMIK Amik Bandung

Tahun 1983 pada tanggal 12 Februari, awal berdirinya Akademi Komputer Bandung disingkat dengan AKB berdasarkan Akta Notaris : BM Sri Sigiarti Hartoyo, S. H. N. 03. Perubahan oleh Akta Notaris Koswara No. 486 tanggal 30 Oktober 1983, disempurnakan kembali melalui Perubahan oleh Koswara, No. 33 pada tanggal 10 Januari 1984.

Pada tahun 1986, tanggal 1 Mei, AKB diubah menjadi AMIK Bandung dengan SK Mendikbud RI. No. 0386/0/1986 dengan STATUS TERDAFTAR. Tanggal 23 April 1991, melalui SK, Mendikbud RI. No. 0219/0/1991 meningkat menjadi STATUS DIAKUI Untuk Jurusan Manajemen Informatika(MI).

Tahun 1995, AMIK Bandung dengan Jurusan Manajemen Informatika (MI) membuka 2(dua) program peminatan yaitu : Teknik Informatika (T.IF) dan Teknik Komputer (TK). Dengan demikian tedapat jurusan Manajemen Informatika (MI)dan Program Peminatan Teknik Informatika(TK). Tahun 1996, pada tanggal 4 Desember, melalui SK. Mendikbud R.I. No. 53/DIKTI/KEP/1996, Program Peminatan Teknik Komputer berubah menjadi Jurusan Teknik Komputer (TK) dengan status TERDAFTAR.

Tanggal 16 Januari 1997, dengan SK, Mendikbud R.I. No. 11/DIKTI/KEP/1997 Program Peminatan Teknik Informatika berubah menjadi Jurusan Teknik Informatika (T.IF) dengan status TERDAFTAR. Dan dibawah Jurusan Manajemen Informatika dibuka 2 (dua) Konsentrasi yaitu : Konsentrasi Manajemen Informatika (KMI) dan Konsentrasi Komputer Akuntansi (KKA).

Tahun 1998, tanggal 19 Februari dengan SK Mendikbud R.I. No. 46/DIKTI/KEP. 1998, Jurusan Manajemen Informatika mendapat Status Akreditas DISAMAKAN. Tahun 2000, Tanggal 1 September melalui SK. Mendiknas No. 184/D/0/2000 “AMIK BANDUNG” diubah menjadi Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer “AMIK BANDUNG” disingkat STMIK ”AMIKBANDUNG” dan kami menyebutnya STMIK “ABG” dengan menambah Program Studi baru yaitu: SISTEM INFORMASI dan TEKNIK INFORMATIKA Jenjang S1.

Biaya Kuliah STMIK Amik Bandung

Biaya Kuliah Reguler

No Program Studi Uang Gedung SPP/Semester Cicilan/Bulan
1 S1 Teknik Informatika Rp.4.950.000 Rp.7.450.000 Rp.1.450.000
2 S1 Sistem Informasi Rp.4.950.000 Rp.7.450.000 Rp.1.450.000
3 S1 DKV Rp.4.950.000 Rp.7.450.000 Rp.1.450.000

Biaya Kuliah Kelas Konversi / Pindahan

Jenis Pembayaran Program Studi Keterangan
S1 Teknik Informatika S1 Sistem Informasi S1 DKV
Uang Gedung 4.000.000 4.000.000 4.000.000
Uang Konversi 3.500.000 3.500.000 3.500.000 Hanya dibayarkan pada semester pertama
Uang Registrasi 2.950.000 2.950.000 2.950.000 Dibayarkan setiap semester
Uang SKS 225.000/sks 225.000/sks 225.000/sks Perhitungan uang sks : 225.000 x jumlah sks yang di ambil

 

Keterangan
a. Uang Pendaftaran : 500.000
b. Pembayaran uang gedung dapat dicicil selama 2x(bulan-1 & -7 di tahun pertama)
c. Pembayaran SPP sebelum UTS harus mencapai 50% dan sebelum UAS harus melunasi SPP
d. Diskon hanya berlaku bagi mahasiswa baru kelas reguler, tidak berlaku bagi mahasiswa karyawan dan konversi/pindahan
e. Biaya di atas adalah biaya dalam estimasi waktu 5 kali cicilan (5 bulan cicilan)
f. Biaya di atas belum termasuk biaya sidang dan wisuda
g. Gelombang 1 (Oktober – Februari) Disc 20%, Gelombang 2 (Maret – Juli) Disc 15%, Gelombang 3 (Agustus) Disc 5 %, September 0%